Pesantren Center adakan Rapat Virtual Gabungan Persiapan Pelatihan IJOP dan EMIS

Sesuai dengan rencana saat Rapat Tindak Lanjut (RTL) dari pelaksanaan sosialisasi Virtual IJOP dan Emis Pesantren yang diadakan di Pesantren Rakyat Al Amin Sumber Pucung pada tanggal 28 Desember 2022 yang lalu.

Hari ini tanggal 2 Januari 2023 melalui kanal Google Meet, Pesantren Center Nusantara mengadakan rapat gabungan koordinasi persiapan pelatihan IJOP dan Emis Pesantren.

Rapat koordinasi persiapan ini dihadiri oleh Direktur Pesantren Center Dr KH Abdurrahman Said, Kepala Seksi PD Pontren Kemenag Kabupaten Malang Dr KH Muhammad Arifin, yang didampingi staf PD Pontren Mas Rahmad. hadir pula Sebagian anggota pengurus Pesantren Center, antara lain Gus Syam dan Gus Najib

Beberapa hal teknis yang didiskusikan dalam rapat ini adalah: persyaratan peserta yang dapat mengikuti pelatihan, berkas yang harus dibawa saat pelatihan, bentuk teknis pelatihan dan tindak lanjut ke depan.

Tinggalkan sebuah komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *